Spesifikasi dan Harga Oppo Find 7

Perusahaan besar yang bernama RRC Oppo Smartphone ikut dalam persaingan dunia teknologi smartphone yang telah mengeluarkan beberapa produk andalan mereka dengan berbagai macam spesifikasi dan harga yang menyesuaikan. Salah satu smartphone yang akan kita bahas kali ini mengenai Oppo Find 7 yang mana merupakan smartphone untuk kalangan menegah keatas dengan harga yang menyesuaikan spesifikasi di dalamnya. Oppo Find 7 adalah smartphone yang dikeluarkan sejak pertengahan bulan Maret tahun 2014. Perangkat teknologi ini memiliki body yang bisa dibilang ramping dan nyaman untuk digenggam tangan. Berikut spesifikasi dari smartphone buatan negara China dibawah ini:
Spesifikasi Oppo Find 7

Spesifikasi Oppo Find 7

Layar dan Dimensi
Pada bagian layar smartphone ini berukuran 5,5 inci dengan resolusi tampilan yang dapat dihasilkan 1440 x 2560 berkapasitas QHD. Layar tersebut berjenis IPS LCD Touchscreen dengan tambahan perlindungan dari Corning Gorrila Glass 3. Dengan spesifikasi layar yang seperti itu, smartphone ini diklaim dapat memberikan tampilan yang tajam dan jernih.

Perangkat teknologi smartphone ini memiliki ukuran panjang 152,6 mm, lebar 75 mm, dan ketebalan hanya 9,2 mm dengan berat keseluruhan mencapai 171 gram. dilihat dari ukuran dimensi yang dimiliki smartphone ini, sepertinya Oppo Find 7 merupakan perangkat yang ramping untuk digenggam tangan maupun dimasukkan ke dalam saku pakaian.

Tenaga dan Media Penyimpanan
Oppo Find 7 ini ditenagai dengan prosessor Quad Core dengan kecepatan 2,3 GHz krait 400. Kinerja prosessor tersebut mendapat dukungan dari RAM 3 GB yang tentu pengguna akan mendapatkan suatu kinerja sebuah smartphone yang sangat bagus dan tidak akan terjadi lag dalam penggunaan maupun dalam menjalanka berbagai aplikasi. Untuk mendapatkan suatu kinerja yang luar biasa, tidak lupa produsen smartphone asal China menambahkan Chipset berupa Qualcomm Snapdragon 800 jenis MSM8974AB, serta sistem operasi Jelly Bean.

Selain itu, juga terdapat sebuah media penyimpanan internal berkapasitas maksimal 32 GB yang dirasa mencukupi untuk menyimpan data-data aplikasi yang dibutuhkan. Namun jika dirasa kurang mencukupi, masih terdapat slot microSD yang berkapasitas maksimal 128 GB.

Kamera
Oppo Find 7 ini dibekali dengan kamera berkapasitas 13 MP yang mampu menghasilkan resolusi gambar mencapai 4128 x 3096 piksel. Pada bagian depan, juga terdapat kamera 5 MP dengan kualias video beragam yakni 720p@120 fps, 1080p@60fps, dan 2160p@30fps.

Harga Oppo Find 7

Untuk harga Oppo Find 7 ini dibanderol sekitar IDR 6,9 juta. Harga tersebut tentu sangat sebanding dengan tenaga dan kualitas yang dimiliki dari perangkat teknologi yang satu ini.

0 komentar:

Post a Comment


Top